Selain itu, kalangan mereka yang menggunakan smartphone sudah terbiasa untuk mengakses internet dari mana saja dengan mobile devices mereka. Membangun Usaha dengan menjalin yang baik dengan internet akan memberikan dampak yang sangat besar untuk pertumbuhan dan perkembangan bisnis setiap usaha, baik itu usaha kecil, usaha menengah, juga di skala besar. So, jika Sobat memiliki bisnis UMKM atau bisnis pasar lokal, Cobalah untuk mengoptimalkan blog/website bisnis Sobat di mesin pencari (Search Engine).
Seorang David Trully, yang dimana dia ahli dibidang pakar SEO mengatakan bahwa ada beberapa tips dan cara mengoptimalkan SEO blog/website bisnis untuk pasar lokal. Dengan cara ini, situs bisnis Sobat akan gampang ditemukan dihalaman pertama mesin pencari oleh para pengguna internet.
5 Tips, Cara Mengoptimalkan SEO Blog Bisnis di Pasar Lokal:
1. Daftar di Google Places
Google places merupakan salah satu cara utama yang sangat efektif untuk mengoptimalkan situs bisnis Sobat bisa masuk di halaman utama Google. Karena para pengguna internet bisa lebih mudah untuk menemukan informasi tentang bisnis Sobat melalui mesin penelusuran.
Dengan begitu, pastikan Sobat sudah mendaftarkan Usaha bisnis-nya di Google Places. Jika sudah, berikanlah data yang lengkap dan jelas about bisnis Sobat, diantaranya; Nama usaha, alamat, telp, URL Blog/Website bisnis. Dengan mencantumkan data yang lengkap di Google Places, maka pengguna internet akan lebih mudah untuk menghubungi Sobat.
Selain itu, pertimbangkan juga untuk bisnis usaha sobat. Jika mau didaftarkan ke berbagai listing yang relavan di dunia internet. Misalnya jika alamat usaha Sobat didaftarkan di Foursquare.com, Urbanesia, dan jangan lupa untuk membuat akun medsos (media sosial) untuk bisnis usaha Sobat. Semakin mudah bisnis Sobat ditemukan di Internet makan akan semakin besar pula pelanggan yang akan menghubungi Sobat.
2. Memasang Iklan di GA (Google Adwords)
Setelah mendaftarkan bisnis usaha Sobat di Google Places, langkah selanjutnya yang bisa Sobat pertimbangkan adalah dengan memasang iklan di Google Adwords. Situs media iklan yang dimiliki Google ini sangatlah efektif untuk menjangkau (kampanye) calon pelanggan yang lebih luas, baik di lokal maupun mancanegara, ya tergantung pengaturan yang kita lakukan sih.
Situs yang diiklankan di Google Adwords ini, akan tayang dibagian atas halaman penelusuran search engine Google, dimana iklan tersebut akan langsung muncul dengan ketikan kata kunci oleh pengguna mesin penelusuran Google. Selain itu, iklan-iklan tersebut akan tayang juga di berbagai situs para publisher Google Adsense.
Pada awal mulanya kita memang membayar untuk meng-iklan di Google sehingga blog/website bisnis yang dipromosikan akan mudah mendapatkan banyak pengunjung (visitor) yang sudah tetarget. Lalu untuk langkah berikutnya Sobat bisa melakukan jaring para visitor untuk menjadikan mereka Follower media sosial, subscriber, atau pelanggan tetap untuk bisnis Sobat. Tentunya ini akan sangat berpengaruh juga pada SEO sebuah blog/website secara langsung.
3. Review Blog/Website
Review atau pendapat dari orang lain yang memiliki situs blog adalah salah satu cara yang bisa meningkatkan poin SEO sebuah situs bisnis. Selain itu, pendapat yang ditulis oleh pe-review yang sudah memiliki trafik pengunjung yang cukup besar akan memberi dampak yang bagus untuk trafik blog/website yang diulas.
Selain review dari blog lain, review bisnis juga bisa Sobat dapatkan di berbagai situs yang sudah terkenal seperti Google Places, Urbanesia, Facebook, Yelp, dan Foursquare. Rate blog bisnis Sobat akan semakin baik apabila banyak orang yang memberikan ulasan tentang blog bisnis Sobat, dan tentu saja peluang untuk memudahkan pengguna internet menemukan Sobat semakin besar. Pelanggan yang sudah puas pasti tidak akan sungkan lagi untuk memberikan ulasan full, sinkat tentang bisnis Sobat, hal ini akan memberikan dampak yang sangat efektif untuk meningkatkan skor Sobat di Internet dan Mesin Penelusuran.
Baca juga: Strategi Cepat Membangun Backlinks Untuk Blog atau Website
4. Buatlah Lomba Berhadiah atau Menawarkan Kupon
Sebuah lomba atau promosi dengan memberikan kupon, hadiah kepada para pengguna dan pelanggan yang sudah menggunakan perangkat mobile adalah cara strategi yang baik dan efektif. Karena ini akan membuat peluang bisnis Sobat bisa ditemukan di berbagai situs-situs media sosial dan juga mesin penelusuran.
Mesin penelusuran Google sangat memperhatikan aktivitas para pengguna user medsos (media sosial). Sebuah brand atau bisnis yang viral dibicarakan dimedsos akan menjadi tolak ukur apakah brand tersebut sudah cukup populer, yang dikemudian hari akan mempengaruhi rangking blog/website bisnis brand tersebut di mesin penelusuran.
5. Buat Aplikasi Android Mobile Device Untuk Situs Bisnis
Seperti yang telah saya sebutkan di paragraf awal tadi, para pengguna internet akan semakin banyak untuk mengakses internet di smartphone mereka. Jadi, jika Sobat sudah membuat Aplikasi untuk situs bisnis sobat. Maka hal itu akan mempunyai keuntungan tersendiri buat blog/website bisnis sobat. Namun perlu Sobat pertimbangkan juga masalah keungan usaha bisnis-nya. Karena untuk membuat aplikasi mobile untuk blog bisnis pada umumnya tidak memakan biaya yang sedikit. Manajemen perhitungan dalam keuangan usaha bisnis Sobat harus dipertimbangkan.
Nah, sekarang Sobat sudah tau kan? langkah-langkah apa saja yang bisa dilakukan untuk mengoptimalkan SEO sebuah blog/website bisnis kita di pasar lokal. Dengan begitu, jika Sobat sudah mengerti dan paham tidak perlu lagi untuk menyewa seorang pakar SEO untuk mengoptimalkan situs bisnis kita, karena biasanya biayanya cukup menguras kantong, hihi.
Sebagian orang banyak yang mencari situs-situs UMKM lokal untuk menuruti kebutuhan mereka dengan segera, dan merekapun ingin situs tersebut mudah diakses dan mudah untuk diproses dalam transaksi. Inilah yang harus dimaksimalkan bagi pemilik bisnis UMKM. Kalau Sobat punya tambahan lainya? Jangan malu-malu untuk mengirimkan artikel melalui kolom komentar dibawah. Cukup sekian artikel 5 Tips, Cara Mengoptimalkan SEO Blog Bisnis di Pasar Lokal. Mantap Jiwa, terimakasih ya sudah membaca artikel saya :-)
2 komentar
komentarIya, untuk membuat sebuah aplikasi banyak kok. Caranya silahkan search di mesin penelusuran Google.
ReplyApabila Kolom Komentar Tidak Muncul atau Loading, Silakan tekan F5 pada Keyboard.